Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin mendorong upaya-upaya pembaharuan dalam pemanfaatan hasil-hasil teknologi dalam proses belajar mengajar.  Para guru dituntut agar mampu menggunakan alat-alat yang disediakan oleh sekolah, dan dimana alat-alat tersebut sesuai dengan perkembangan dan tuntutan zaman. Oleh karena itu guru dituntut untuk selalu mengikuti perkembangan teknologi, guru sekurang-kurangnya diharapkan dapat menggunakan alat yang murah dan sederhana sebagai media pembelajaran dalam upaya mencapai tujuan pengajaran yang diharapkan.
Disamping mampu menggunakan alat-alat yang tersedia, guru dituntut untuk dapat mengembangkan alat-alat yang tersedia serta dapat mengembangkan keterampilan membuat media pengajaran yang akan digunakannya apabila media tersebut belum tersedia. Oleh karena proses pembelajaran merupakan proses komunikasi dan berlangsung dalam suatu sistem, maka media pembelajaran menempati posisi yang cukup penting sebagai salah satu komponen sistem pembelajaran. Tanpa media, komunikasi tidak akan terjadi dan proses pembelajaran sebagai proses komunikasi juga tidak akan bisa berlangsung secara optimal. Media pembelajaran adalah komponen integral dari sistem pembelajaran. Untuk itu guru harus memiliki pengetahuan yang cukup tentang media pengajaran, yang meliputi:

a.       Media sebagai alat komunikasi guna meningkatkan efektivitas proses belajar mengajar;
b.       Fungsi media dalam rangka mencapai tujuan pendidikan;
c.       Seluk-beluk proses belajar;
d.       Hubungan antara metode mengajar dan media pembelajaran;
e.       Nilai atau manfaat media pembelajaran dalam pengajaran;
f.        Pemilihan dan penggunaan media pembelajaran
g.       Berbagai jenis alat dan teknik media pembelajaran;
h.       Media pembelajaran dalam setiap mata pelajaran;
i.         Usaha inovasi dalam media pembelajaran

Kata media berasal dari bahasa Latin medius yang secara harfiah berarti ‘tengah’, ‘perantara’ atau ‘pengantar’.  Dalam bahasa Arab, media adalah perantara atau pengantar pesan dari pengirim kepada penerima pesan. Apabila media itu membawa pesan-pesan atau informasi yang bertujuan instruksional atau mengandung maksud-maksud pengajaran maka media itu disebut Media Pembelajaran.
Secara umum media pembelajaran adalah alat bantu dalam proses belajar mengajar. Segala sesuatu yang dapat dipergunakan untuk merangsang pikiran, perhatian, perasaan, dan kemampuan atau ketrampilan pelajar tersebut sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar atau kegiatan pembelajaran. Batasan dari media pembelajaran ini cukup luas dan mendalam dengan mencakup pengertian sumber, manusia dan lingkungan serta metode yang dimanfaatkan dari tujuan pembelajaran atau pelatihan tersebut.

Singkatnya pengertian media pembelajaran adalah suatu alat yang berfungsi sebagai perantara untuk memberikan pemahaman makna dari materi yang disampaikan oleh pendidik atau guru baik berupa media cetak atau pun elektronik dan media pembelajaran ini juga sebagai alat untuk memperlancar penerapan komponen-komponen dari sistem pembelajaran tersebut, sehingga proses pembelajaran dapat bertahan lama dan efektif serta dapat menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Dengan demikian, media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat dijadikan perantara untuk menyalurkan pesan, merangsang fikiran, minat, perasaan, dan kemauan peserta didik sehingga dapat mendorong terciptanya proses belajar pada diri peserta didik



0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Powered by Blogger.

Social Icons

Followers

Featured Posts

Social Icons

Popular Posts

Popular Posts

Recent Posts

Text Widget